Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Panitera PA Denpasar

Written by Administrator. Posted in Berita Pengadilan

Written by Administrator. Hits: 90Posted in Berita Pengadilan

PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN

PANITERA PENGADILAN AGAMA DENPASAR KELAS 1.A

Denpasar, 24 November 2025 - Pengadilan Agama Denpasar melaksanakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Panitera di ruang sidang Pengadilan Agama Denpasar. Acara ini dipimpin oleh Ketua Pengadilan Agama Denpasar, dan dihadiri oleh Ketua PTA Bali, Wakil Ketua PTA Bali, Hakim Tinggi PTA Bali, Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional, serta seluruh aparatur sipil negara di lingkungan Pengadilan Agama Denpasar.

Dalam prosesi pelantikan tersebut, Bapak Lalu Munawar, S.Ag., M.H yang sebelumnya merupakan Panitera Banding Pengadilan Tinggi Agama Bali di lantik dan di ambil sumpah Jabatan sebagai Panitera Pengadilan Agama Denpasar Kelas 1.A secara langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Denpasar, Bapak Muhamad Shalahudin Hamdayani, S.H., M.A. di hadapan 2 (Dua) orang saksi dan para hadirin yang hadir.

Ketua Pengadilan Agama Denpasar dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelantikan ini bukan sekadar formalitas, namun memiliki makna penting sebagai bentuk amanah dan tanggung jawab yang besar. Beliau berharap Pejabat yang baru saja dilantik dapat memberikan masukan dan membuat Pengadilan Agama Denpasar semakin baik, karena Pejabat yang baru saja dilantik merupakan anggota Tim Hatiwasda PTA Bali untuk PA Denpasar sehingga beliau pasti tahu apa yang dapat di tingkatkan dan membuat PA Denpasar menjadi semakin baik.

Acara ditutup dengan ucapan selamat dari seluruh hadirin, serta sesi foto bersama sebagai dokumentasi kegiatan. Dengan terlaksananya pelantikan ini, diharapkan Pengadilan Agama Denpasar semakin optimal dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya dalam memberikan pelayanan hukum bagi masyarakat.

 

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Denpasar

Jl. Cokroaminoto Gang Katalia I Ubung Denpasar

Telp: 0361- 423047
Fax: 0361- 4217305

Email  : padenpasar@yahoo.co.id

Lokasi Kantor