Kunjungan Dirjen Badilag ke Pengadilan Agama Denpasar

Written by Administrator. Posted in Berita Pengadilan

Written by Administrator. Hits: 1252Posted in Berita Pengadilan

Kunjungan Dirjen Badilag ke Pengadilan Agama Denpasar

 

Kamis, 13 Januari 2022.

Bertempat di Pengadilan Agama Denpasar, Dirjen Badilag Dr. Drs. Aco Nur, S.H., M.H., melakukan kunjungan ke Pengadilan Agama Denpasar yang berada di bawah PTA Mataram. Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka meningkatkan mutu dan kualitas pelayanan Pengadilan Agama Denpasar, terhadap para pencari keadilan.

 

Dalam kesempatan kali ini, Dirjen ingin melihat secara langsung kegiatan yang berlangsung di Pengadilan Agama Denpasar, dalam hal penerapan kebijakan Mahkamah Agung dan Badilag. Bapak Dirjen ditemani oleh Wakil Ketua PA Denpasar Ahmad Rifa’I, S.Ag. M.H.I., dan Bapak Panitera, Drs. Syaifullah, S.H., M.H., berkeliling kantor mulai dari Meja Informasi, ruang Kesekretariatan, Ruang Kepaniteraan dan Ruang PTSP, Pobakum dan kemudian melanjutkan untuk melakukan inspeksi ke Ruang Sidang, sembari mengamati kelengkapan fasilitas, kebershan, kerapihan, kenyamanan, keramahan, ketertiban dan kedisiplinan para petugas. Dalam kesempatan tersebut Bapak Aco Nur juga menyempatkan diri untuk bersilaturahmi  dan mengenal para aparatur lebih dekat. Selain itu beliau juga berpesan kepada seluruh aparatur untuk selalu menjaga kedisiplinan dan terus meningkatkan perlayanan terhadap para pencari keadilan.

 

Dokumentasi Foto

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Denpasar

Jl. Cokroaminoto Gang Katalia I Ubung Denpasar

Telp: 0361- 423047
Fax: 0361- 4217305

Email  : padenpasar@yahoo.co.id

Lokasi Kantor